blog perempuan|blog kuliner|blog review|blog fashion|blogger bandung|blogger indonesia

1 Sep 2015

7 Tips SEO Sederhana dan Efektif untuk Blogger

 7 Tips SEO Sederhana dan Efektif untuk Blogger
Sebagai seorang blogger tentu kita ingin dong kalau blog kita itu banyak pengunjungnya.  Sebagai seorang blogger kita juga tahu dong kalau untuk meningkatkan trafik blogger salah satunya adalah kita harus memahami dan mempelajari apa itu SEO untuk kemudian menerapkannya di blog kita.

Meski menulis 7 Tips SEO Sederhana dan Efektif untuk Blogger Saya tidak terlalu paham soal SEO sebenarnya dan belum banyak menerapkannya di blog ini, tapi saya ingin mempelajarinya dan memahaminya.  Salah satu caranya adalah dengan membaca buku tentang SEO ini, etapi ternyata akan lebih mudah diingat kalau saya pun menuliskannya dan mensharingnya dengan teman-teman melalui blog Catatan Kecil Ida ini.

Optimasi SEO  sumber: L2Tmedia.com

Baiklah kita mulai ya.. hehe...maafken deh kalau yang saya bagikan ini sudah pada tahu semua, niat saya kan biar lebih menerap di benak emak rempong ini.  Teman-teman pasti sudah tahu dong apa itu SEO ? Yup betul SEO adalah Search Engine Optimation, yang bahasa sederhananya adalah bagaiamana agar blog kita berada pada rangking pertama mesin pencari seperti yahoo.com, bing.com dan of course google.com yang lebih sering kita pakai selain itu masih ada juga mesin pencari lainnya.

How it works ?

Sebenarnya search engine memiliki software yang bernama SPIDER, seperti namanya yang berarti laba-laba, kita bayangkan jaring laba-laba dalam sebuah ruangan kosong atau dunia maya dan partikel debu sebagai situs-situsnya. Laba-laba akan menganalisa seluruh ruangan kemudian menganalisanya..  Begitu pula dengan seacrh engine, dimana software spider menjelajahi satu persatu web yang ada di dunia maya ini dan menganalisa untuk kemudian akan merangkingnya berdasarkan relevansi dan prioritasnya.

Spider, jaring laba-laba Sumber: News.wedding.my.id

Agar mendapatkan rangking yang baik di mata SPIDER kita memerlukan SEO.  Nah ada beberapa tips SEO sederhana yang bisa diterapkan oleh blogger lho...tapi sebelumnya perlu kita ketahui bahwa untuk mengoptimasi sebuah blog itu ada dua cara yaitu ON Page Optimization yaitu mengoptimasi berdasarkan konten blog termasuk kode hmtl, text dan penggunaan gambar di dalam blog.  Yang kedua adalah Off Site Optimization secara umum ini berhubungan erat dengan popularitas blog kita sehingga menjadi referensi blog lainnya.  Artinya berhubungan erat dengan jumlah  relevansi backlink.

7 Tips SEO tersebut adalah :

1. Membuat Judul Artikel yang SEO Friendly

Usahakan judul yang kita buat tidak terlalu panjang, cukup dikisaran 70 karakter saja.  Judul sangat penting hingga kita harus memperikan perhatian besar pada judul ini.  Berfikirlah seperti kita ingin mencari sesuatu yang penting di dunia internet

2. Perhatikan Kualitas Konten

Konten sangatlah penting untuk sebuah blog atau situs, buatlah konten yang tidak copy paste, jangan terlalu banyak gambar dan video, minimal panjangnya 300 kata.  Gambar harus diberi nama dengan nama yang ada kaitannya dengan judul tulisan kita.  Gunakan text Heading H1, H2 untuk menunjukkan bagian yang penting dari tulisan kita.

3.  Gunakan Meta tag
Meta tag sekarang sudah tidak lagi diperhatikan oleh spider google, padahal meta tag cukup penting bagi sebuah tulisan, jadi pakai saja, agar bisa menarik perhatian calon pembaca.

4.  Kata Kunci atau Key Word

Berfikirlah seperti kita akan mencari sesuatu di internet, kata apa yang biasa digunakan di mesin pencari browser kita.  Lebih bagus lagi kalau judul tulisan kita mengandung kata kunci, selain itu gunakan kata kunci di paragraf pertama dan paragraf terakhir.  Tapi jangan terlalu banyak keywordnya ya... nanti si spider menganggapnya spam.

5. Sosialisasikan Konten

Nah saya percaya hampir semua blogger sudah menerapkan ini, pasti dong tulisan kita selalu dishare ke situs jejaring sosial.  Blog walking penting karena akan terbangun interaksi, yang apabila semakin banyak interaksi akan menunjukkan pentingnya konten yang kita buat.

6.  Link Internal dan Link Eksternal

Link menurut SEO sangat penting, kita harus membuat link di konten kita ke halaman kontent kita yang lain.  Ini gunanya agar tulisan kita lebih mudah diindex oleh mesin pencari. Pada link yang kita buat gunakan link yang mengandung keyword.

7.  Rajinlah Menulis

Nah yang terakhir ini sangat penting agar blog kita tidak dianggap sebagai blog yang tidak terpelihara. Spider tidak akan menganggap sebagai blog yang diprioritaskan  kalau kita jarang mengupdatenya dan tentu saja, pengunjung tidak akan datang lagi.

Nah itulah 7 Tips SEO Sederhana dan Efektif untuk blogger, harapannya sih semoga saya bisa menerapkannya, selain itu juga tentu saja saya berharap ini bisa bermanfaat bagi teman-teman.... ^_^

15 komentar :

  1. Makasih mbak, sudah share tipsnya, saya masih penasaran sama SEO hi hi

    BalasHapus
  2. ada satu hal juga yg ga kalah penting, submit ke situs2 social bookmarking dofollow agar mempercepat indexing google :)

    BalasHapus
  3. Whoaaa....
    Cateeeet semuanyaaa :)
    Makasih udah di share ya teteeeh :))

    BalasHapus
  4. Ilmunya bagus banget buat yg masih awam SEO kayak saya nih Mak. Makasih sharingnya ya Mak ^_^

    BalasHapus
  5. Ada onpage SEO ada Offpage SEO, dua-duanya bermanfaat.
    Saya ingin menambahkan satu lagi yaitu melakukan Fetching artikel yang baru diterbitkan. Langkah ini dilakukan dengan memanfaatkan Google Webmaster Tools. Silakan daftar di sana lalu submit blog, submit sitemap, dan setiap selesai menerbitkan artikel langsung submit url artikel di Google Webmaster Tools.Dengan cara ini maka artikel bisa teri ndeks dengan cepat oleh Google.

    Tips yang bermanfaat. Terima kasih
    Salam hangat dari Jombang

    BalasHapus
  6. Kayaknya dah dapat tambahan dua yang bagus tuh Mbak. Makasih sharingnya... salam kenal ya mbak.

    BalasHapus
  7. Yg seo friendly ya
    Mmmm susah juga

    BalasHapus
  8. makasih mba, tapi suka males mraktekinnya nih hiks...

    BalasHapus
  9. asekkk...yang rajin ya..kudu ditekuni...^^

    BalasHapus
  10. makasih infonya nih... snagat bermanfaat

    BalasHapus
  11. Terima kasih infonya mbak...saya masih harus banyak belajar lagi untuk kualitas konten... :)

    BalasHapus
  12. makasih bos infonya dan salam sukses

    BalasHapus

Terima kasih telah mampir dan silakan tinggalkan jejak ^_^