blog perempuan|blog kuliner|blog review|blog fashion|blogger bandung|blogger indonesia

28 Agu 2015

Ih Umi Asyik Ih....Naik Bus Resto (Test Jaringan 4G Bareng XL)

 Test Jaringan 4G Bareng XL

Ih Umi asyiiiik ih......" seru si tengah Fathiya.  Sudah jadi kebiasaan kalau pulang acara blogger Fathiya yang paling semangat buka-buka hape uminya, yang pertama kali dilihat pasti goodybag eh salah..... foto-foto hasil jepretan umi maksudnya. "Mana...?" Maghfira dan Mushab serempak nyaris rebutan melihat   "Ih iya asyiiik... Umi naik bis resto yang ada di Majalah Bobo...?"  ujar Mushab.  "Emang ada di Majalah Bobo..?" tanyaku heran.

Memang sudah berbulan-bulan tak kusentuh lagi majalah itu, walau setiap hari Kamis Bobo rajin datang mengunjungi.  Tadinya rajin baca biar ketularan bisa nulis cerita anak etapi maklumlah emak-emak riweuh bin rempong, ngurusin lima anak tanpa asisten plus ngurusin usaha laundri juga ditambah bisnis online yang sedang dirintis jadi keteteran akhirnya. Makanya saya suka bela-bela in ikutan acara blogger, supaya dipaksa harus nulis, kalau tidak dipaksa, pasti bakalan jarang nulis ....beneran deh ....eh jadi curcol...hihi...

Hidangan di Bus Resto searah jarum jam, makanan pembuka, soup,mah penutup dan makanan utama

Eh sebetulnya saya mau cerita kalau saya diajakin XL seru-seruan naik Street Gourmet Bus, keliling Bandung sambil menyantap hidangan yang disediakan bus resto itu,  Mulai dari appertizer, makanan pembuka berupa salad, soup, main course hingga dessert berupa colenak yang ditampilkan begitu menawan serta cake coklat yang disebut Volano. Kebetulan saya duduk berdua dengan Teh Ulu akhirnya kami berbagi saling mencicipi aneka sajian malam itu...terlebih Ulu  fokus ngetwit jadi makannya sedikit...lengkaplah semua dari pembuka sampai penutup mendapat dua hidangan berbeda... Alhamdulillah enak man teman ... hihi...

Selain menikmati sajian di bis resto itu  yang utamanya sih diajak demo Extreme HD 360° Video untuk menunjukkan bagaimana kualitas layanan 4G LTE dari XL, kalau untuk demo  saja sudah bagus berarti Extreme HD 360° Video layanan super cepat XL juga akan cukup baik dong ya dalam mendukung layanan inovatif dan bermanfaat lainnya.

Layanan 4G LTE XL memang sudah menyebar ke delapan kota besar di Indonesia yaitu yaitu Medan, Jakarta, Bogor, Bandung, Yogyakarta, Surabaya, Denpasar, dan Mataram-Lombok. Salah satu hal yang terus dilakukan XL adalah melakukan edukasi kepada pelanggan dan masyarakat mengenai manfaat layanan 4G LTE dari XL.

Salah satu upaya edukasi yang dilakukan XL adalah dengan demonstrasi “Extreme HD 360° Video" itulah mengapa saya dan teman blogger diundang mengikuti acara ini. O iya dengan “Extreme HD 360° Video ini kita bisa menyaksikan tampilan video dengan cara yang tidak biasa.  Sudut pandang video bisa mencakup 360°. Dan dengan layanan internet super cepat 4G LTE gambar dan suara video tidak terputus - putus alias lancar jaya.



Mengikuti acara itu saya jadi pengen banget deh segera pakai hape yang support untuk layanan 4G, sayang hape smartphone saya masih agak-agak jadul, etapi jangan khawatir sih bagi yang ngebet pengen menikmati layanan 4G ini, XL punya paket bundling yang dinamai Power Pack.  Nah dengan paket ini memudahkan kita untuk menukarkan secara gratis kartu SIM 3G kita dengan kartu  SIM 4G, paket data HotRoad yang asyiik plus bundling ponsel 4G.

Meski area yang sudah terlayani 4G masih sangat terbatas, namun antusias pelanggan untuk mendapatkan layanan 4G sangat tinggi. Sejak Januari 2015, sudah lebih dari 200 ribu pelanggan melakukan ganti kartu 4G (Usim). Data XL menunjukkan, lebih dari 400 ribu pelanggan di Jabodetabek sudah menggunakan ponsel 4G. Di Jabodetabek ada 20 lokasi XL Center  yang bisa melayani ganti kartu 4G gratis.


gbr punya kokonata.net
Sementara itu, untuk program bundling kerjasama dengan sejumlah produsen penyedia smartphone, XL sudah menyiapkan beberapa paket bundling, baik untuk  prabayar maupun pasca bayar. Ada 4 kategori paket berdasarkan harga, dengan pembayaran cicilan 12 bulan.
Katagori Harga Terjangkau
Paket ini dapat kita peroleh dengan cicilan Rp 149.000 per bulan, dengan fasilitas kuota data 1,5 GB, 200 menit nelpon ke sesama XL serta 300 SMS ke semua operator.  Paket Rp 199.000 per bulan mendapatkan kuota data 3GB, nelpon ke sesama XL dan 400 SMS ke semua operator.  Untuk handsetnya tersedia merek Xiaomi, Lenovo A6000 dan Redmi 2
 
Katagori Smarthphone Harga Menengah
Dengan mencicil Rp 249.000 per bulan kita akan mendapatkan kuota data 1,5GB, 200 menit nelpon ke sesama XL dan 300 SMS ke semua operator.  Paket Rp 249.000 per bulan akan mendapatkan kuota data 3GB, 300 menit nelpon ke sesama XL dan 400 SMS ke semua operator.  Untuk paket ini tersedia handset merek Asus Zenfone 2 (2G), Sony M2 Aqua dan Lenovo P70

Katagori Smarthphone Harga Atas
Untuk katagori ini tersedia merek Sony M4 Aqua dengan cicilan Rp 399.000 per bulan akan mendapatkan kuota data 3 GB, 300 menit nelpon ke sesama XL dan 400 Sms ke semua operator.

Paket iPhone6 ekslusif
Dengan paket ini kita akan mendapatkan kuota data 7GB, nelpon sepuasanya ke sesama XL dan SMS sepuasnya ke semua operator (dengan batas pemakaian wajar).  Selain itu pelanggan juga akan mendapatkan bonus nomor cantik, prioritas penggunaan jaringan dan customer service khusus.  Paket ini bisa anda dapatkan dengan cicilan Rp 999 per bulan.
 
O ya bagi yang ingin mendapatkan informasi dan produk 4G LTE dari XL, bisa datang ke lokasi-lokasi resmi layanan XL, baik itu XL Center, maupun XL XPLOR.

Ih asyiik ya... pengen juga sih pastinya biar dalam menjalankan tugas kenegaraanku sebagai blogger akan lebih mengasyikan lagi dan tampilan foto-fotoku lebih keren kayak temen-temen  hehe.......

5 komentar :

  1. Hayuuk atuh kita jalan-jalan pake bus resto ...asyik kyknya :)

    BalasHapus
  2. yuuk jalan2 lagi Umiii
    biar tambah asyiik

    BalasHapus
  3. Asik banget ini, makan di atas bus resto sambil nyobain 4G. Punyaku belum pakai nih, harus ke counter XL secepatnya ya mbak, biar kekinian, hihihiii lagi musim 4G kayaknya ya :)

    BalasHapus
  4. Enaknya bisa merasakan resto di bus, hem goyang-goyang gimana gitu ya bu? hehe pengen merasakan sensasi ini...

    BalasHapus

Terima kasih telah mampir dan silakan tinggalkan jejak ^_^