blog perempuan|blog kuliner|blog review|blog fashion|blogger bandung|blogger indonesia

28 Mar 2016

Elisa Koraag Sosok yang Penuh Semangat


Elisa Koraag siapa dia ? Mungkin banyak yang sudah mengenalnya tapi ada juga yang tidak mengenalnya, tetapi di dunia blogger namanya sudah tidak asing lagi.  Saya sendiri tidak terlalu mengenalnya, hanya sering mendengar namanya lalu lalang di sosmed dunia maya.  Saya hanya mengenalnya sebagai blogger senior dengan nama panjang yang sedikit aneh ditelinga orang sunda seperti saya.  Ada rasa penasaran juga sebenarnya mengenal lebih dekat sosoknya, sayang kesibukan membuat rasa penasaran itu hilang seperti tertiup angin.

Sampai ada saatnya dimana saya memang harus mengenalnya lebih dekat lagi, sebuah program dalam sebuah komunitas membuat saya harus sedikit 'mengobrak abrik' blognya.  Sebagai seorang blogger saya memang bersisiran dalam beberapa grup blogger dengannya, tak pernah berinteraksi secara langsung.  Untuk saat ini memang saya harus dengan terpaksa mengerem aktivitas ngeblog baik itu kegiatan offline maupun online. Khusus untuk online itu tergantung seberapa bisa saya menggunakan waktu yang ada.  So  kalau engga terpaksa amat saya jarang ngepo in satu demi satu, alhamdulillah ada momen terpaksa yang membuat saya bisa mengenalnya lebih dekat lagi, dan tentu saja belajar banyak dari sosoknya....

Mba Elisa Koraag, perempuan energik ini ternyata sudah berusia lima puluh tahun, satu poin yang membuat saya bersyukur mengenalnya.  Kenapa ? Iyes, karena saya jadi lebih terpacu semangatnya dong, beberapa pekan terakhir saya malah berpikir, saya sudah tua buat apa saya serius ngeblog, cukup buat have fun saja tak perlulah diseriusin, melihat sepak terjangnya di dunia blogging cukup menumbuhkan semangat kembali....

Mba Elisa Koraag aktif, memiliki banyak blog, ini poin kedua yang membuat saya senang mengenalnya.  Yup  Mba Elisa aktif sekali menulis. Jadi membuat saya malu hati, saya mempunyai tiga blog etapi gak ada yang saya seriusin, kecuali blog utama ini, itu pun setengah hati. Dua blog miliknya yang sempat saya jambani adalah  elisakoraag.com dan nyonyafrischmonoarfa.blogspot.co.id. Di sana saya melihat betapa Mba Elisa aktif menulis, di bulan Maret sampai tanggal 28 tercatat di dua blognya sembilan tulisan yang ia tulis, belum di blog lainnya seperti kompasiana, indosiana dan blog detik, perkiraan saya minimal dua - tiga hari sekali Mba Elisa memosting tulisan.

Sebetulnya kalau tahu latar belakang Mba Elisa Koraag tak akan heran melihat semangat menulisnya.  Mba Elisa memang memiliki latar belakang yang tak jauh dari dunia tulis menulisSebelum memutuskan untuk menjadi ibu rumah tangga full dan kemudian menjadi blogger ia ternyata pernah menjadi seorang reporter freelance dibeberapa tabloid dan majalah.  Tujuh tahun di perusahaan penelitian sosial, politik dan marketing yang membuatnya bisa berkeliling Indonesiia dan 10 tahun di Radio Pesona FM.

Di kalangan orang yang sudah dekat dengannya, sosok ini dikenal dengan panggilan Bunda Icha.  Konon sosok ini aktif di berbagai kegiatan blogging, so jangan kaget juga banyak yang sudah mengenalnya.  Langkahnya memang sudah semakin lebih bebas mengingat alasan anak-anak yang terkadang sedikit menghambat ibu-ibu keluar rumah sudah tidak ada dalam dirinya, yup dua anaknya memang sudah beranjak remaja.



Sepertinya dunia blogging yang mulai ia jejaki sejak tahun 2006 kemudian mulai ia tekuni dengan serius di tahun 2011 sudah begitu mendarah daging di dalam tubuhnya.  Terbukti Mba Elisa memiliki tag line Saya Ngeblog Maka Saya Bahagia.  Dunia blog sudah memberikan kebahagiaan baik materi dan non materinya baginya. 

Itulah sekilas tentang Mba Elisa Koraag, sosok blogger senior yang energik.  Semoga semangatnya menginspirasi para blogger yang lebih muda... ^_^ 

  


7 komentar :

  1. tahun 2006 saya masih gapnet...gagap internet..he2

    BalasHapus
  2. Energik banget Bunda Icha. Kegiatannya banyak *melihat di FB beliau*
    2006 saya melihat orang yang punya blog itu keren sekali. Pengin tapi ga tahu caranya :D

    BalasHapus
  3. Senang bgt bisa mengenal blogger yg udah banyak makan adam garam.. hihi.. mba ida juga... suka liat blog dan fbnya..

    BalasHapus
  4. Bundcha memang aktif banget. Hampir setiap acara yang saya ikuti ada beliau. Semoga ada kesempatan untuk bertemu langsung sama Bundcha yaa.

    BalasHapus
  5. Terima kasih, saya cuma perrempuan biasa yang senang menulis. Blog dan internet memfasilitasi hingga banyak yang membaca tulisan saya. Dalam perjalanannya saya pun masih belajar banyak terutama tentang hidup dan kehidupan.

    BalasHapus
    Balasan
    1. halo Mbak Elisa...salam kenal dari saya, saya suka tagline nya...Saya Ngeblog Maka Saya Bahagia.... dan makasih Mbak Ida Tahmidah... postingan ini pun bikin saya makin semangat ngeblog entah apa pun itu hasilnya

      Hapus
  6. Iyaaaa, seingat saya, Bunda Icha udah ngeblog juuuuhh sebelum blog booming kek skrng ini :D

    BalasHapus

Terima kasih telah mampir dan silakan tinggalkan jejak ^_^