25 Mar 2018
Menjaga Fitrah Anak
Menjaga Fitrah Anak Alkisah dalam acara sessi tanya jawab sebuah acara parenting, seorang kakek-kakek bertanya, Saat itu saya membawakan materi parenting dengan tema Peran Orang Tua di Era Milineal. "Bu bagaimana ya cara menghadapi anak yang suka melawan, tidak menurut pada orang tua?" Saat itu saya langsung bertanya "Usia anaknya berapa Pa?" Si kakek menjawab dengan polosnya "Empat puluh tahun..."
Kontan saja puluhan ibu-ibu yang hadir di acara itu tertawa. Bukan menertawakan Si Kakek, tapi lucu aja, menanyakan bagaimana menghadapi anaknya yang bandel tapi usianya sudah empat puluh tahun. MC yang duduk di samping saya menjelaskan dengan berbisik, bahwa kakek itu tiap hari mengantarkan cucunya ke sekolah , sementara anaknya adalah seorang janda yang menjadi ibu pekerja. Saya manggut-manggut memahami, akhirnya saya pun sedikit membahas tentang Menjaga Fitrah Anak.
21 Mar 2018
HokBen Luncurkan Hoka Suka dengan Tiga Varian Sambal Khas Indonesia
"Bring Goodness to Nourish People Life Through Creating and Providing Integrity Food"
Visi Hoka-Hoka Bento yang sejak tahun 2013 berubah nama menjadi HokBen sepertinya memang selalu berusaha diimplementasikan dalam perjalanan HokBen. Berusaha menciptakan terus inovasi kreasi makanan yang berkualitas dan sesuai dengan selera para pelanggannya.
Memahami tingginya minat masyarakat Indonesia yang sangat suka terhadap makanan pedas, mendorong HokBen menjawab kebutuhan tersebut dengan menghadirkan Hoka Suka yang merupakan perpaduan apik antara cita rasa khas Jepang dan Indonesia dengan tiga pilihan sambal khas Indonesia sebagai pelengkap.
Beberapa hari yang lalu saya mencoba menu Hoka Suka 2 di acara Gathering Blogger BDG yang diadakan oleh HokBen di Gerai HokBen Pasirkaliki Jl. Pasir Kaliki No 160 Bandung. Hoka Suka 2 cocok banget dengan lidah saya, bener-bener paduan Indonesia- Jepang. Enak..saya suka..saya suka..hihi... Oya banyak ilmu, banyak pengetahuan yang di dapat di acara keren ini lho.. Apa aja itu... Saya tulis di sini ah biar enggak lupa..:)
20 Mar 2018
So Good Ayam Potong Bumbu Pecel
So Good Ayam Potong Bumbu Pecel Anak-anak lagi masa pertumbuhan, makan pun sedang banyak-banyaknya. Sebentar-sebentar lapar, sebentar-sebentar nanya ada apa... hihi... Senang aja sih, berarti mereka sedang sehat kan ya, karena kalau sakit pasti malas makan. Nah di masa pertumbuhan ini mereka tentu saja membutuhkan gizi yang seimbang agar tumbuh optimal.
Nutrisi seimbang tentu saja harus terpenuhi, harus ada karbohidrat, protein, vitamin, mineral dan kalsium, semua disesuaikan dengan kebutuhan tubuh kita. Kadang suka bingung juga sih menyiapkan menu yang bisa memenuhi kebutuhan gizi anak-anak, terutama yang sesuai dengan selera mereka.
Nutrisi seimbang tentu saja harus terpenuhi, harus ada karbohidrat, protein, vitamin, mineral dan kalsium, semua disesuaikan dengan kebutuhan tubuh kita. Kadang suka bingung juga sih menyiapkan menu yang bisa memenuhi kebutuhan gizi anak-anak, terutama yang sesuai dengan selera mereka.
19 Mar 2018
Alat Kebersihan yang Wajib Ada di Rumah
Alat Kebersihan
yang Wajib Ada di Rumah
Pernah dengar kan hadist yang mengungkapkapkan bahwa kebersihan adalah
sebagaian dari iman? Ada juga pepatah yang mengatakan bersih pangkal
pandai, eh iya gitu... rajinya yang pangkal pandai mah ..hihi. Dari hadist itu dapat kita ketahui kebersihan
menjadi hal yang sangat penting untuk kehidupan. Tidak heran jika rumah yang
merupakan tempat atau lingkungan terkecil menjadi hal yang paling perlu
diperhatikan dalam hal kebersihan. Saat ini, di zaman yang serba modern, untuk
membersihkan rumah kita memang sudah tidak perlu repot-repot karena sudah ada jasa
cleaning service. Namun demikian, bukan berarti kita
bisa lepas tanggung jawab untuk tidak membersihkannya.
15 Mar 2018
Yang Perlu Diketahui tentang Niagahoster
Yang Perlu Diketahui tentang Niagahoster Ngeblog sudah lumayan lama, tapi hosting masih gratisan hehe... Ada rencana mau beli hosting sendiri sih, tapi belum aja nih. Sedang mencari yang bagus, murah, gak banyak gangguan, pokoknya bisa bikin ngeblog makin lancar. Katanya sih kalau mau lebih profesional memang harus hosting sendiri.
Sebetulnya blog baru saya yang di https://idajourneys.com itu sudah hosting sendiri tapi masih memakai hosting dari luar negeri, nebeng hosting web nya si abi. Jadi ceritanya lagi nyari yang dari dalam negeri aja kalau ada yang bagus. Karena lokasi server terbaik ya berada di negara yang sama dengan tempat mengelola blog kita. Jadi ternyata lokasi mempengaruhi performa suatu website, makanya jadinya saya mencari yang di dalam negeri saja.
13 Mar 2018
Diare Pada Anak, Bagaimana Mengatasinya?
Meskipun tampak ringan diare pada anak harus kita waspadai karena jika tidak segera diatasi akan sangat berbahaya. Diare bisa berdampak buruk pada kesehatan anak bahkan lebih parahnya lagi bisa mengakibatkan kematian. Diare adalah masalah kesehatan yang sering terjadi pada anak-anak, oleh karena itu kita sebagai orang tua dituntut untuk mengetahui segala sesuatu tentang diare, baik itu ciri, penyebab dan cara mengatasinya.
12 Mar 2018
Tips Perawatan Kulit agar Terlihat Cerah dan Cantik
Tips Perawatan Kulit agar Terlihat Cerah dan Cantik Memiliki kulit wajah yang cerah dan bening adalah idaman semua orang, saat kita bertemu dengan seseorang pertama kali yang kita lihat tentulah wajahnya. Banyak faktor yang membuat kulit wajah kita tidak terlihat cerah alias kusam,. Namun bagaimana pun faktor yang penting yang mempengaruhi kecerahan kulit tentulah perawatan kulit yang tepat sesuai dengan kebutuhan kulit kita.
Banyak orang yang melakukan perawatan kulit dengan pergi ke salon atau pun skin care untuk mendapatkan perawatan kulit yang profesional. Sebetulnya kita tidak perlu mengeluarkan banyak uang untuk memiliki kulit cerah dan cantik. Melakukan perawatan kulit dalam kehidupan sehari bisa dilakukan asal kita bisa komitmen dan berdisiplin dalam melakukannya.
Langganan:
Postingan
(
Atom
)
Template by
Blogger Perempuan